Cukup Bermodalkan Salak, Tikus di Rumah Dijamin Mati Bergelimpangan dan Takut Balik Lagi, Begini Caranya

By Shinta Dwi Ayu, Kamis, 14 Oktober 2021 | 06:30 WIB
Cara mengusir tikus dengan batang buah salak. (Kolase Nakita.id/ Pexels)

Nakita.id - Setiap orang tentu saja ingin memiliki rumah yang bersih serta nyaman.

Bukan hanya bersih dari debu, setiap orang juga ingin rumahnya bebas dari hewan-hewan yang menganggu.

Seperti semut, kecoak, cicak, dan juga tikus Moms. Hewan-hewan tersebut memang sangat gemar bersarang di rumah.

Apalagi tikus, bagi hewan pengerat yang satu ini dengan bersarang di rumah manusia ia bisa dengan mudah mendapatkan makanan.

Baca Juga: Usir Tikus dari Dalam Rumah Ternyata Mudah Banget, Tak Usah Perangkap dan Racun Modalnya Hanya Bawang Putih dan Tomat Saja, Begini Caranya

Baik itu yang sisa-sisa di dapur, atau pun stok makanan baru yang disimpan.

Hewan pengerat yang satu ini memang  sering kali menggerogoti bahan makanan yang ada di rumah.

Hal tersebut lah yang membuat banyak orang tak mau tikus bersarang di rumahnya karena dinilai dapat mendatangkan kerugian.