Semua Orang Beruban Sini Kumpul! Ini Cara Mudah Agar Uban di Rambut Lenyap Permanen, Cuma Pakai Kulit Jeruk dan Begini Caranya

By Aullia Rachma Puteri, Jumat, 15 Oktober 2021 | 07:00 WIB
Cara menghilangkan uban dengan kulit jeruk (Kolase foto Pexels.com)

Nakita.id - Sebagian orang pasti tidak menolak kalau disuguhi buah jeruk.

Buah yang rasanya manis sedikit asam ini memang cocok dikonsumsi saat hari sedang panas-panasnya.

Untuk mengonsumsi buah jeruk, Moms bisa memakannya langsung atau dijadikan sebagai jus jeruk.

Tapi, untuk mengolahnya atau memakannya, Moms pasti mengupas kulit jeruk dan membuangnya.

Baca Juga: Para Pemilik Uban Tak Perlu Risau Kantong Jebol, Hanya dengan Mengoleskan Gambas Bisa Ampuh Berantas Uban Sampai ke Akar

Padahal, asal Moms tahu kulit jeruk bisa menghilangkan uban di rambut, lo!

Tak percaya? Ini buktinya.

Sama dengan daging buahnya, kulit jeruk juga mengandung vitamin C yang tinggi.

Sehingga, bisa meregenerasi rambut dan menangkal radikal bebas yang bisa membahayakan rambut Moms.

Mengutip dari Boldsky, juga ada penjelasan dari pakar rambut mengapa kulit jeruk bagus untuk perawatan rambut rusak.

Jadi, tidak heran kalau banyak ahli menyarankan Moms menghilangkan uban dengan kulit jeruk.

Uban sendiri merupakan rambut putih yang keberadaannya membuat Moms malu dan tidak percaya diri saat bertemu banyak orang.

Pasalnya, uban dianggap sebagai tanda penuaan.

Baca Juga: Cukup Ambil Ketumbar di Dapur, Rambut yang Dipenuhi Uban Bisa Kembali Hitam dengan Sendirinya, Begini Caranya

Saat ada uban di rambut pasti semua orang meneriaki Moms sudah tua.

Belum lagi, uban juga membuat kulit kepala terasa gatal.

Hal seperti ini tidak nyaman buat Moms.

Dan sebenarnya sudah banyak cara menghilangkan uban di rambut.

Tapi, alangkah lebih baiknya, Moms menggunakan bahan alami untuk menghilangkan uban pada rambut, seperti kulit jeruk ini.

Menghilangkan uban dengan kulit jeruk tidak akan menimbulkan efek samping, karena kulit jeruk adalah bahan alami yang bersumber dari alam.

Kulit jeruk juga kaya akan vitamin E dan vitamin B12 yang bagus untuk kesehatan rambut.

Buat Moms yang mau menghilangkan uban dengan kulit jeruk, berikut caranya.

1. Siapkan kulit jeruk dan madu, blender sampai halus hingga menjadi pasta.

Baca Juga: Kaget Lihat Rambut Kemaluan Jadi Beruban, Sebenarnya Pertanda Apa Bagi Kesehatan Bila Rambut Miss V Memutih?

2. Oleskan pasta kulit jeruk ke rambut, pastikan sampai merata. Tunggu hingga 20 menit.

3. Bilas dengan sampo dan air bersih untuk melihat hasilnya.

Dua kali dalam seminggu saja rutin menggunakan kulit jeruk, uban di rambut langsung hilang tidak bersisa.

Penasaran dengan hasilnya? Lebih baik Moms coba sendiri di rumah, deh!