Tidak Semuanya Salah, Berikut Mitos vs Fakta Kehamilan yang Ternyata Bisa Dibuktikan Secara Ilmiah

By Diah Puspita Ningrum, Rabu, 20 Oktober 2021 | 16:25 WIB
Mitos vs fakta kehamilan yang ternyata bisa dibuktikan secara ilmiah (Pexels.com/lamngakan eka)

Nakita.id - Mitos vs fakta kehamilan sering kali kita dengar dan bisa menyebabkan kekhawatiran berlebih.

Padahal, mungkin sebagian mitos yang sampai ke telinga Moms tidak benar hingga tidak bisa dibuktikan secara medis.

Tentu saja hal ini merugikan apalagi jika membuat Moms sampai cemas berlebihan saat akan melakukan sesuatu.

Baca Juga: Jadi Mitos vs Fakta Kehamilan yang Diyakini, Benarkah Ibu Hamil Dilarang Makan Bekicot?

Mitos kehamilan biasanya menganjurkan ibu yang sedang mengandung tidak melakukan sebuah pantangan.

Pantangan yang menjadi mitos kehamilan pun sangat beragam.

Tapi, ternyata ada mitos kehamilan yang tak boleh dipandang sebelah mata.

Beberapa pantangan bahkan memiliki bukti ilmiah di baliknya.