Nakita.id - Moms memiliki masalah dengan komedo yang ada di hidung?
Tenang, Moms tidak sendiri.
Wanita rentan mengalami masalah pada kulit wajah, tak terkecuali masalah komedo.
Komedo sering sekali ditemukan di daerah hidung.
Seringkali, komedo membuat kita menjadi tak percaya diri.
Banyak yang tak mengetahui, ada beberapa risiko kesehatan terutama pada kulit wajah apabila komedo tak diatasi.
Menurut Medicinenet, pori-pori akan mudah meradang apabila komedo tak cepat-cepat diatasi.
Seringkali, memencet bagian hidung untuk mengeluarkan komedo menjadi pilihan yang mudah.
Namun, hal ini tidak disarankan untuk dilakukan, lo, Moms.
Mengapa?
Sebab, mengeluarkan komedo baik dengan tangan maupun dengan alat seperti pinset, bisa menyebabkan jaringan pada kulit wajah meradang.
Akibat jangka panjangnya, kulit menjadi terlihat kemerahan karena sering memencet komedo.
Namun, banyak yang belum tahu, ternyata baking soda bisa digunakan untuk menyingkirkan komedo, lo, Moms.
Bahan dapur ini nampaknya memang serbaguna untuk kebutuhan rumah maupun kecantikan.
Lalu, bagaimana caranya menggunakan baking soda sebagai pembersih komedo?