Banyak yang Salah Kaprah! Ternyata Benda-benda Ini Tidak Boleh Dibersihkan Pakai Vacuum Cleaner, Efeknya Bisa Bahayakan Seisi Rumah

By Kintan Nabila, Jumat, 22 Oktober 2021 | 12:00 WIB
Benda-benda yang tidak boleh disedot pakai vacuum cleaner (Freepik/senivpetro)

Nakita.id - Vacuum cleaner atau penyedot debu bisa membersihkan kotoran di tempat-tempat yang sulit dijangkau.

Namun, tidak semua benda bisa dibersihkan dengan vacuum cleaner loh.

Sebab efeknya bisa membahayakan seisi rumah, mulai dari kesetrum sampai terjadi korsleting.

Melansir dari Bright Side, yuk cari tahu benda apa saja.

1. Kopi dan tepung

Jangan membersihkan kopi dan tepung yang tumpah berserakan, sebab bubuknya akan masuk ke dalam mesin dan menyumbat filternya.

Kemudian partikel-partikel tersebut menempel pada bagian dalam vacuum cleaner dan sulit dibersihkan.

Baca Juga: 5 Trik Mudah Singkirkan Debu Membandel, Rumah Dijamin Bersih!

2. Tanah, bunga dan daun keringBiasanya anak-anak yang habis main di taman lupa melepas sepatu, sehingga membawa tanah, bunga, bahkan daun kering ke dalam rumah.

Tanah yang basah dapat menyumbat selang dan filternya, sehingga bagian dalam penyedot debu jadi lembap dan rusak.