Sungguh Nyesal Baru Tahu, Mengatasi Mata Bintitan Ternyata Semudah Ini hingga Ahli Ikut Angkat Bicara

By Riska Yulyana Damayanti, Sabtu, 23 Oktober 2021 | 08:30 WIB
Mengatasi mata bintitan (Freepik/asierromero)

Nakita.id - Apakah Moms pernah bingung bagaimana cara mengatasi mata bintitan?

Mengatasi mata bintitan ternyata bisa dilakukan di rumah sebelum Moms pergi ke dokter.

Bintitan adalah benjolan kecil berwarna merah di sekitar kelopak mata.

Mereka terjadi ketika kelenjar minyak atau folikel rambut di sekitar kelopak mata terinfeksi atau tersumbat.

Baca Juga: Baru Tahu, Ternyata Begini Fakta di Balik Mata Bintitan yang Tidak Disadari Banyak Orang

Melansir dari Insider.com, Fiaz Zaman , MD, FACS, dokter mata di Texas mengatakan ada banyak kelenjar minyak di sekitar mata yang menghasilkan minyak yang membantu air mata menempel pada mata dan membuatnya tetap terlumasi. 

Kelenjar ini dapat tersumbat oleh minyak berlebih, sel kulit mati, dan bakteri yang menyebabkan pembentukan seperti jerawat di kelopak mata.

Ini mirip dengan bagaimana jerawat terbentuk ketika pori-pori di wajah tersumbat.

Kata Zaman, bintitan dapat berlangsung dari beberapa hari hingga beberapa minggu.

Berikut adalah beberapa pengobatan rumahan yang dapat membantu meringankan gejala bintitan dan mempercepat proses penyembuhan.