Nakita.id - Kaki merupakan salah satu bagian tubuh yang sangat penting untuk dijaga kesehatan serta kebersihannya.
Pasalnya jika kebersihan kaki tidak dirawat dengan baik maka akan menimbulkan masalah.
Salah satu masalah yang mungkin muncul adalah telapak kaki pecah-pecah.
Telapak kaki pecah-pecah sering kali membuat seseorang menjadi tidak percaya diri.
Moms juga akan merasa sedikit tidak nyaman ketika berjalan tanpa alas apabila telapak kakinya pecah-pecah.
Ada banyak faktor yang membuat telapak kaki pecah-pecah.
Diantaranya adalah kulit telapak kaki yang kering, adanya penumpukan sel-sel kulit mati, dan sebagainya.