Nakita.id - Bagi Moms yang menemukan 1 atau dua helai uban mungkin akan menganggap itu adalah normal dan tidak terlalu memikirkannya.
Namun, bila Moms mulai mendapati banyak muncul rambut uban, sebaiknya segera atasi.
Sebab, bila tak segera diatasi maka lama kelamaan Moms akan mendapati rambut sekepala tiba-tiba memutih alias menjadi uban semuanya.
Sebenarnya, uban merupakan proses alami yang hampir pasti terjadi pada semua orang seiring bertambahnya usia.
Seiring bertambahnya usia, folikel rambut akan berkurang kemampuannya untuk menghasilkan rambut berpigmen.
Pigmen alias melanin lama kelamaan akan hilang dan menjadikan rambut beruban.
Kini, semakin banyak ditemukan orang yang masih muda sudah memiliki uban.
Ada beberapa faktor yang menyebabkan orang muda beruban diantaranya faktor genetik, paparan zat kimia, sinar matahari, dan sebagainya.