Nakita.id - Kebiasaan orang Indonesia yang tak bisa dirubah sampai kapanpun adalah kebiasaan makan nasi setiap hari.
Pasalnya beras yang diolah menjadi nasi adalah makanan pokok orang Indonesia selain jagung dan gandum.
Dibanding dengan 2 makanan pokok lainnya, Moms lebih sering menyimpan stok beras di rumah.
Apalagi banyak orang Indonesia yang belum kenyang dan merasa makan jika belum makan nasi.
Karena jadi makanan pokok Moms pasti sering mengalami kesulitan saat memasak nasi.
Meski sekarang ini sebenarnya banyak kemudahan jika Moms ingin memasak nasi setiap hari.
Salah satunya ada alat yang biasa disebut rice cooker. Di setiap rumah pasti punya rice cooker untuk memasak nasi.
Tapi meski begitu Moms pernah mengalami masalah nasi kurang matang meski sudah dimasak dengan rice cooker.
Dan hal ini pasti membuat Moms jengkel. Belum lagi seisi rumah harus menahan lapar gara-gara nasi belum matang sempurna.
Karena banyaknya masalah yang ditimbulkan sekarang Moms boleh mencoba masak nasi dengan air mendidih.