Usir Tikus dari Rumah Tak Perlu Pakai Perangkap dan Racun Tikus, Cukup Modal Jeruk Nipis dan Diolah Jadi Seperti Ini Dijamin 100 Persen Tikus Tak Berani Masuk Rumah

By Aullia Rachma Puteri, Selasa, 2 November 2021 | 13:00 WIB
Cara mengusir tikus dari rumah tanpa perangkap dan racun tikus. Modalnya cuma jeruk nipis yang diolah jadi seperti ini (Kolase foto Pexels.com)

Nakita.id - Moms pasti kesal banget kalau tikus tiba-tiba masuk rumah.

Bukan rahasia lagi, kalau nyatanya tikus bisa masuk ke dalam rumah karena ada beberapa faktor yang memengaruhi tikus masuk ke dalamnya.

Tapi, apapun faktornya, tikus masuk ke dalam rumah akan membawa malapetaka bagi satu keluarga.

Pasalnya, tikus-tikus yang habitat aslinya ada di tempat kotor dan bau akan membawa virus dan bakteri jika masuk ke dalam rumah.

Baca Juga: Rahasia Rumah Bebas Tikus Ada di Dapur Sendiri, Gunakan Bahan-bahan Ini untuk Mengusir Tikus dari Rumah Tanpa Racun dan Jebakan

Belum lagi, tikus akan meninggalkan kotoran yang juga membawa virus dan bakteri.

Kalau sudah begini pasti banyak anggota keluarga yang sakit gara-gara virus dan bakteri dan tikus.

Nah, makanya sekarang ini banyak orang mencari cara mengusir tikus dari rumah.

Sebenarnya untuk mengusir tikus Moms bisa membeli perangkap dan racun tikus.