Bikin Suami Makin Klepek-klepek, Buat Wajah Awet Muda Kembali Hanya Bermodalkan Bahan Dapur Satu Ini

By Shannon Leonette, Senin, 8 November 2021 | 07:00 WIB
Buat masker alami dari biji wijen untuk melawan tanda-tanda penuaan pada wajah. (Kolase / Pixabay.com)

Nakita.id - Moms tentu sering mendambakan penampilan yang cantik dan awet muda, agar makin disayang sama suami.

Terlebih wajah yang bebas dari berbagai masalah seperti penuaan, jerawat, komedo, dan lain-lain.

Masalahnya, seiring Moms bertambah usianya, tanda-tanda penuaan pun semakin terlihat di wajah.

Seperti kerutan, flek hitam, maupun tanda-tanda lainnya.

Baca Juga: Pantas Saja Wajah Penuh Keriput di Usia 30-an, Mulai Sekarang Hentikan Kebiasaan Buruk Ini yang Bisa Sebabkan Penuaan Dini

Baca Juga: Pantas Saja Keriput Semakin Terlihat, Ternyata Penyebab Penuaan Dini Bukan karena Tidak Perawatan Tapi karena Makanan Enak Sejuta Umat Ini

Hal ini tentu membuat Moms risi, dan membuat suami rasanya semakin menjauh dari Moms.

Oleh karenanya, banyak Moms yang rela merogoh kocek dalam-dalam demi mendapatkan produk anti penuaan dari pasaran.

Padahal, Moms tak perlu lo mengeluarkan banyak uang, karena Moms bisa manfaatkan biji wijen untuk mencegah terjadinya penuaan dini pada wajah.

Melansir Her Zindagi, biji wijen, maupun minyaknya, kaya akan kalsium, magnesium, Omega-6, fosfor, besi, juga vitamin B dan E yang dapat membantu mengembalikan kelembaban pada kulit, mengecilkan pori-pori wajah, serta menenangkan kulit akibat paparan sinar matahari yang kuat.

Biji wijen memiliki sifat antioksidan yang membantu mencegah terjadinya tanda-tanda penuaan dini pada wajah.

Tak hanya itu, bijinya juga memiliki sifat anti-bakteri, anti-viral, dan anti-inflamasi yang akan meningkatkan kesehatan kulit dan mencerahkan kulit, Moms.