Tolong Mulai Sekarang Jangan Menyiram Kloset dengan Air Sabun, Ini Akibat yang Didapat Bila Masih Nekat

By Kirana Riyantika, Minggu, 14 November 2021 | 17:45 WIB
Ini akibatnya bila masih nekat membuang air sabun di kloset (Pexels.com/Hakim Santoso)

Nakita.id - Kebersihan toilet sangat penting untuk Moms dan keluarga.

Toilet yang bersih bisa menghindarkan keluarga dari berbagai macam penyakit.

Selama ini, banyak orang yang menuangkan air sabun begittu saja ke kloset.

Bahkan, banyak yang membuang air bekas mencuci pakaian ke dalam kloset.

Baca Juga: Kloset Langsung Kinclong Tak Lagi Bikin Malu di Depan Tamu, Cuma Modal Menuangkan Baking Soda dengan Cara Seperti Ini

Banyak yang beranggapan bahwa membuang air sabun ke dalam kloset adalah hal yang baik karena bisa membuat kloset wangi dan lebih bersih.

Selain itu, banyak yang meyakini bahwa membuang air sabun ke dalam kloset bisa membunuh bakteri berbahaya.

Tahukah Moms bahwa ternyata sangat tidak direkomendasikan membuang air sabun ke dalam kloset.

Melansir Edinburgh News, membuang air sabun ke dalam kloset bisa merusak sistem pembuangan.