Nyesel Baru Tahu Sekarang, Menghilangkan Jerawat Ternyata Bisa Pakai Wortel dan Begini Cara Meraciknya

By Riska Yulyana Damayanti, Selasa, 16 November 2021 | 15:27 WIB
Cara menghilangkan jerawat dengan wortel (Freepik.com)

Nakita.id - Ternyata wortel bisa digunakan untuk menghilangkan jerawat, Moms.

Adanya jerawat sering kali membuat banyak orang menjadi kurang percaya diri.

Berbagai perawatan bisa dilakukan untuk menghilangkan jerawat.

Salah satunya, Moms bisa menggunakan jus wortel untuk menghilangkan jerawat tersebut.

Baca Juga: Modal Cuma Satu Siung Bawang Putih, Kulit Wajah Bisa Glowing dan Bebas dari Flek Hitam Bekas Jerawat, Begini Cara Pakainya

Melansir dari Boldsky.com, wortel penuh dengan nutrisi, yang merangsang indera perasa dan merupakan cara yang bagus untuk mengucapkan selamat tinggal pada jerawat.

Jus wortel kaya akan vitamin A dan C. Vitamin A adalah antioksidan alami yang mendorong produksi sel kulit yang sehat dan menambah kilau alami pada wajah.

Ini juga melindungi kulit dari sinar matahari yang berbahaya dan menunda proses penuaan kulit.

Tapi yang terpenting, ini membantu menyembuhkan kulit dan membersihkan jerawat.