Jaga Kebersihan dan Kerapihan Rambut Miss V Supaya Suami Makin Lengket, Begini Cara Mencukur Rambut Kemaluan yang Benar

By Kirana Riyantika, Jumat, 19 November 2021 | 16:30 WIB
Begini cara mencukur rambut Miss V yang benar (Pexels.com/Guillaume Meurice)

Nakita.id - Sangat penting bagi setiap perempuan untuk menjaga kebersihan area Miss V.

Area Miss V yang bersih berpengaruh sangat besar terhadap kesehatan organ kewanitaan.

Salah satu hal yang banyak jadi pertanyaan adalah cara mencukur rambut area Miss V.

Baca Juga: Dijamin Bikin Suami Jatuh Cinta Lagi, Miss V Hitam Setelah Melahirkan Ternyata Bisa Jadi Cerah Seperti Dulu Modalnya Cuma Pakai Garam Saja

Rambut area Miss V mulai muncul ketika seseorang memasuki masa pubertas.

Gary Goldenberg, M.D., selaku ahli kulit mengungkapkan ada cara tertentu yang tepat untuk mencukur rambut area Miss V.

Melansir Self, berikut cara mencukur rambut area Miss V dengan baik:

Cuci dengan sabun dan air

Moms perlu memastikan kulit bersih dan siap bercukur.

"Cuci area tersebut dengan sedikit sabun lembut dan air hanta," kata Goldenberg.