Tidak Menyipitkan Mata Bisa Jadi Cara Murah Meriah Mengatasi Wajah Keriput dan Kusam, Lebih Nampol Kalau Ditambah Mengoleskan Minyak Kelapa

By Kirana Riyantika, Minggu, 21 November 2021 | 17:00 WIB
Tidak menyipitkan mata bisa jadi cara sederhana mengatasi wajah keriput dan kusam (Pexels.com/Anna Shvets)

Nakita.id - Memiliki wajah glowing bisa Moms dapatkan bila bisa mengatasi wajah keriput dan kusam.

Sayangnya, kini semakin banyak orang yang memiliki keriput di usia muda.

Ada beberapa faktor penyebab keriput muncul di usia muda, diantaranya genetik, stres, gaya hidup tidak sehat, dan sebagainya.

Tahukah Moms bahwa ada cara mudah untuk mengatasi wajah keriput dan kusam bahkan Moms tidak memerlukan modal.

Baca Juga: Kerutan Langsung Hilang Bonus Kulit Glowing, Modalnya Cuma Pakai Masker Putih Telur dan Lemon Selama 15 Menit Untuk Menghilangkan Keriput

Moms cukup tidak menyipitkan mata untuk mencegah dan mengatasi keriput serta wajah kusam.

Melansir WebMD, salah satu penyebab utama munculnya keriput di usia muda adalah karena seseorang sering menyipitkan mata.

Kebutuhan akan gadget di kehidupan sehari-hari membuat mata orang zaman sekarang sering menatap layar gadget.

Menyipitkan mata bisa membuat otot wajah bekerja terlalu keras.