Dijamin Bikin Istri Bahagia, Dads Bisa #BerperanSama dengan Melakukan Hal Sederhana Ini Usai Moms Melahirkan

By Riska Yulyana Damayanti, Kamis, 2 Desember 2021 | 11:51 WIB
Trik #BerperanSama membahagiakan Moms usai melahirkan (Freepik)

Nakita.id - Tidak hanya Moms yang berperan dalam rumah tangga, Dads juga #BerperanSama dalam rumah atau mengasuh anak.

Salah satunya dengan membantu Moms usai melahirkan.

Pasalnya, melahirkan menjadi salah satu momen yang menguras tenaga.

Baca Juga: Berperan Sama Ketika Mengasuh Si Kecil, Dads Bisa Mengambil Alih Tugas Ini Demi Seimbangnya Pertumbuhan Anak

Belum lagi penyembuhan pasca melahirkan yang juga membutuhkan waktu.

Dads bisa loh membantu mengasuh bayi yang baru lahir.

Selain membantu Moms, merawat bayi bisa membuat Dads mendapatkan manfaat lain.

“Ayah yang terlibat dalam merawat anak mereka lebih sehat, lebih bahagia, memiliki kepercayaan diri yang meningkat, dan memiliki pemahaman yang lebih baik tentang perkembangan anak mereka," jelas Gladys Atawo, manajer kesehatan dan perkembangan anak di Toronto Public Health, dilansir dari Huffpost.