Keterampilan Dasar yang Harus Dikuasai Anak, Kelihatannya Sederhana Tapi Penting Dipersiapkan Sebelum Masuk Sekolah

By Kintan Nabila, Kamis, 9 Desember 2021 | 17:15 WIB
Mempersiapkan kebutuhan anak yang baru mulai sekolah (Freepik.com/diana.grytsku)

Nakita.id - Moms dan Dads, apakah sebentar lagi Si Kecil akan memasuki usia sekolah. 

Tahap pertama pendidikan biasanya dimulai dari taman kanak-kanak.

Sebagai orangtua, pasti ada rasa khawatir apakah Si Kecil bisa melakukannya dengan baik.

Melansir dari laman Moms, berikut keterampilan dasar yang harus dimiliki anak sebelum masuk sekolah.

Baca Juga: Selain Harus Lebih Bersabar, Begini Tips dari Para Tenaga Pengajar untuk Orangtua yang Mendampingi Si Kecil Sekolah di Rumah

1. Cara menulis nama lengkap

Anak-anak perlu tahu siapa nama lengkap mereka, bukan nama panggilan saja.

Mereka harus bisa mengeja, membaca, dan menulis namanya.

Moms dapat mengajari mereka dengan cara menyenangkan.

Misalnya, dengan surat-menyurat, dengan begitu mereka akan sering menulis namanya sendiri.