Nakita.id - Ternyata ada cara mudah membuat pupuk dengan bahan yang ada di rumah, Moms.
Moms bisa menggunakan cangkang telur hingga ampas kopi untuk dijadikan pupuk.
Kita tahu, pupuk dibutuhkan oleh tanaman untuk membuatnya tumbuh dengan baik.
Baca Juga: Cara Menggunakan Ampas Kopi untuk Tanaman, Bisa Dijadikan Pupuk hingga Pengusir Hama
Melansir dari Kompas, pupuk merupakan sebuah bahan yang terdiri beberapa unsur hara untuk menutrisi tanaman sehingga dapat tumbuh dan berkembang secara optimal.
Tiga pupuk mineral yang paling umum adalah yang berbasis nitrogen, fosfor, dan kalium.
Selain itu, penggunaan pupuk juga bisa mempercepat pertumbuhan atau memberikan hasil yang lebih banyak.
Moms bisa menggunakan bahan-bahan yang ada di rumah untuk membuat pupuk.