Begini Cara Usir Nyamuk di Rumah Pakai Serbuk Kayu Manis, Rumah Aman dari Demam Berdarah Cukup dengan Bahan Dapur Murah Meriah

By Amallia Putri, Rabu, 15 Desember 2021 | 05:30 WIB
Usir nyamuk pakai kayu manis (Freepik)

Nakita.id - Yuk Moms cari tahu caranya usir nyamuk di rumah.

Menjelang akhir tahun 2021 ini, musim hujan mulai datang.

Beberapa daerah di Indonesia sudah mulai mengalami musim hujan.

Karena musim hujan ini, suhu udara menjadi lebih dingin dan lembap.

Genangan air juga terjadi di mana-mana karena curah hujan yang tinggi.

Di saat inilah Moms wajib mengetahui cara mengusir nyamuk agar tak datang ke rumah.

Karena kondisi udara yang lembap dan dingin, nyamuk lebih mudah untuk menyerang kita.

Sebaiknya hal ini jangan disepelekan.

Baca Juga: Manfaat Minum Air Rebusan Kayu Manis di Pagi Hari, Menjaga Berat Badan Tetap Ideal hingga Menurunkan Kolesterol

Seperti yang kita ketahui, curah hujan tinggi membuat nyamuk betah untuk tinggal.

Jika kita tidak menjaga kebersihan, kita akan mudah terjangkit demam berdarah.

Tentu hal ini sudah seharusnya dihindari oleh Moms dan keluarga tercinta.

Namun, Moms tak perlu khawatir.

Sebab, kali ini mengusir nyamuk dari rumah bisa dilakukan dengan biaya yang murah meriah.

Ternyata, serbuk kayu manis bisa digunakan untuk mengatasi nyamuk di musim hujan.

Bagaimana bisa?

Kayu manis untuk usir nyamuk

Bagaimana bisa kayu manis digunakan untuk mengusir nyamuk?

Pada dasarnya, kayu manis dapat digunakan untuk usir segala macam jenis serangga.

Sehingga tak hanya nyamuk yang bisa diusir menggunakan kayu manis.

Bahan dapur yang sering digunakan sebagai perasa tambahan ini mengandung senyawa eugenol.

Eugenol inilah yang menyebabkan kayu manis memiliki aroma yang khas.

Dengan senyawa ini juga kayu manis memberikan rasa yang hangat dengan sedikit rasa gurih dan manis.

Bagi manusia, aroma kayu manis memang menyegarkan.

Namun, tidak bagi serangga, termasuk nyamuk.

Baca Juga: Katakan Selamat Tinggal pada Jerawat dan Beruntusan! Coba deh Pakai Masker dari 2 Bahan Dapur Ini, Moms Pasti Nggak Nyangka dengan Hasilnya

Nyamuk sangat tidak suka dengan aroma kayu manis yang satu ini.

Beberapa peneliti di Cornell University, Amerika Serikat, mengemukakan bahwa kayu manis sebenarnya bisa digunakan sebagai insektisida.

Apabila digunakan sebagai insektisida dan pestisida, kayu manis tergolong aman.

Sebab, kayu manis juga digunakan sebagai bahan penyedap.

Tak hanya serbuk kayu manis saja yang berguna untuk mengusir nyamuk.

Melansir dari Healthline, minyak kayu manis juga bisa membasmi nyamuk, bahkan hingga telurnya.

Sehingga Moms tak perlu khawatir lagi nyamuk akan datang.

Lalu, bagaimana caranya menggunakan manfaat kayu manis untuk mengusir nyamuk?

Berikut beberapa cara yang Moms bisa lakukan di rumah:

1. Siapkan air, baskom, dan serbuk kayu manis

2. Tuangkan air ke dalam baskom, lalu taburkan serbuk kayu manis

3. Moms bisa letakkan di beberapa tempat yang menjadi akses masuk nyamuk, seperti pintu rumah, dan jendela

Selain itu, Moms juga bisa menggunakan metode ini:

1. Siapkan satu liter air dan minyak kayu manis

2. Tuangkan seperempat sendok teh minyak kayu manis pada satu liter air

Baca Juga: Rahasia Besar Sudah Terbongkar! Jerawat di Wajah Bisa Hilang dalam Waktu Semalam Tanpa Perawatan Mahal, Modalnya Cuma Kayu Manis

3. Masukkan ke dalam botol semprotan

4. Semprotkan pada permukaan yang sering dihinggapi nyamuk

Untuk campuran tersebut, Moms bisa juga menggunakan sebatang kayu manis.

Namun, perlu untuk menghaluskan batang kayu manis agar halus.

Hal ini dilakukan sehingga kayu manis mampu larut ke dalam air.

Bisa juga Moms menambahkan campuran madu di dalamnya.

Dengan begitu, nyamuk bisa pergi dari rumah, Moms.

Melansir dari Best Life, cara ini mungkin bisa digunakan apabila Moms membutuhkan alternatif sementara untuk usir nyamuk.

Namun, tidak selamanya Moms bisa mengandalkan cara satu ini terus menerus.

Mengapa?

Kayu manis memang mampu untuk mengusir nyamuk.

Namun, hal ini hanya akan membuat nyamuk berpindah ke bagian rumah yang lain yang tak dijangkau oleh nyamuk.

Sedangkan untuk menyebarkan kayu manis di seluruh bagian rumah terkesan tidak praktis.

Sehingga seharusnya juga dilakukan pencegahan-pencegahan yang lainnya sehingga lebih maksimal.

Apa saja hal yang bisa dilakukan untuk mencegah nyamuk?

Baca Juga: Begini Cara Mudah Mengusir Nyamuk dari Rumah, Cukup Gunakan Bahan yang Ada di Dapur Rumah Ini Aja

1. Hilangkan genangan air di seluruh bagian rumah

2. Menutup bak mandi

3. Menutup ventilasi 

4. Mengaplikasikan pembasmi jentik nyamuk di bak mandi

Itulah yang bisa Moms lakukan untuk mengusir nyamuk.

Cukup dengan kayu manis saja, Moms bisa mengusir nyamuk dari rumah.

Sehingga di musim hujan, risiko demam berdarah bisa dihindari.