Bukan Cuma Tampilkan Mayang Menyanyi, Doddy Sudrajat Ternyata juga Lakukan Tabur Bunga di Jalan Tol Saat 40 Hari Vanessa Angel

By Ratnaningtyas Winahyu, Rabu, 15 Desember 2021 | 12:00 WIB
Doddy Sudrajat menabur bunga di jalan tol dalam rangka 40 hari Vanessa Angel (Kolase foto instagram.com/@vanessaangelofficial)

Nakita.idDoddy Sudrajat juga melakukan tabur bunga di tol saat 40 harian Vanessa Angel.

Tak terasa sudah 40 hari Vanessa Angel meninggal dunia.

Seperti diketahui, pada 4 November lalu, ibu satu anak ini mengalami kecelakaan di tol Jombang arah Surabaya.

Nahas, kecelakaan itu menewaskan Vanessa Angel dan sang suami, Bibi Andriansyah.

Baca Juga: Enggan Hadapi Keluarga Bibi Andriansyah, Doddy Sudrajat Minta Bantuan Kak Seto Ingin Temui Gala Sky

Untuk mendoakan anaknya, ayah Vanessa Angel pun melakukan acara 40 harian.

Tapi, berbeda dari acara 40 harian pada umumnya, Doddy Sudrajat justru menampilkan adik Vanessa, Mayang dan Chika, untuk bernyanyi.

Namun, rupanya bukan cuma itu, Moms.

Pria berkacamata itu ternyata juga melakukan tabur bunga di tol.