Bukan Hanya Tanaman Hias, Ternyata Tanaman Herbal Juga Bisa Moms Tanam di Rumah Hanya dengan Pot

By Debora Julianti, Senin, 20 Desember 2021 | 10:46 WIB
Menanam tanaman herbal
Menanam tanaman herbal (pexels)

Nakita.id – Bercocok tanam dirumah ternyata bukan hanya untuk tanaman hias, lho.

Saat bercocok tanam di rumah Moms juga bisa menanam tanaman herbal yang bisa dimanfaatkan untuk obat maupun kebutuhan sehari.

Selain rumah menjadi hijau dan memiliki udara yang bagus.

Menanam tanaman herbal juga dapat membantu kita, jika suatu saat membutuhkan hasil dari tanaman tersebut.

Melansir dari Kompas, berikut beberapa tanaman herbal yang bisa Moms tanam dihalaman rumah, atau pot sehingga tidak membutuhkan lahan yang luas untuk menanamnya.

1. Jahe

Seperti yang kita ketahui, jahe memiliki manfaat yang bagus untuk kesehatan.

Aroma dan rasa hangat yang menjadi ciri khas jahe juga kerap kali dijadikan bahan tambahan makanan.

Siapa sangka nih Moms jika menanam jahe ternyata bisa dilakukan tanpa membutuhkan halaman luas.

Moms hanya perlu menyiapkan pot/wadah dengan ukuran 30x35 cm dan tanam jahe di permukaan tanah.

Agar tambah subur, Moms bisa mencampurkan pupuk kompos dan pupuk kandang.

Baca Juga: Coba Tanam di Rumah Yuk Moms, Tanaman Herbal Ini Bisa Buat Bersihkan Rumah