Satu Indonesia Bisa Bernapas Lega! Akhirnya Sosok Hebat Ini Bongkar Cara Menjaga Diri dari Covid-19 Varian Omicron

By Riska Yulyana Damayanti, Rabu, 22 Desember 2021 | 10:45 WIB
Cara menjaga diri dari Covid-1 varian Omicron (Pixabay.com/ geralt)

Melansir dari Eatthis (20/12/2021), Mantan Komisaris FDA (Badan dan Pengawas Obat dan Makanan AS) Scott Gottlieb menyarankan untuk mengerem kinginan Moms untuk berlibur.

Jika terpaksa harus bepergian, jangan lupa lakukan berbagai langkah pencegahan agar tidak mudah terserang varian Omicron.

"Ambil tindakan pencegahan tambahan menuju liburan, coba lakukan tes Covid-19, pastikan Anda mendapat suntikan booster," katanya.

"Gunakan masker berkualitas tinggi saat Anda pergi keluar," imbuhnya.

Baca Juga: Varian Omicron Lebih Mudah Menular Daripada Delta, Orang Hebat Ini Wanti-wanti Jenis Masker yang Bisa Menangkalnya

"Banyak orang tidak ingin terhubung dalam rantai penularan yang bisa sampai ke individu yang rentan, baik anak kecil atau individu yang lebih tua. Jadi kita harus berhati-hati selama empat hingga enam minggu ke depan."

2. Tips aman ketika di luar rumah

Ikuti dasar-dasar kesehatan masyarakat dan bantu akhiri pandemi ini, di mana pun Moms tinggal, sebaiknya dapatkan vaksinasi atau suntikan booster secepatnya.

Jika Moms tinggal di daerah dengan tingkat vaksinasi rendah, kenakan masker wajah N95 , jangan bepergian, jaga jarak sosial, hindari kerumunan besar.

Jaga pula kebersihan tangan untuk melindungi hidup dan kehidupan orang lain.