Cara Mengobati Penyakit Kulit Eksim Tanpa Harus Pakai Salep, Modalnya Cuma Daun Sirsak yang Diracik Seperti Ini

By Shinta Dwi Ayu, Sabtu, 25 Desember 2021 | 15:19 WIB
Cara mengobati penyakit kulit eksim (Freepik.com)

Nakita.id - Moms wajib tahu, berikut ini cara mengobati penyakit kulit eksim tanpa harus pergi ke dokter.

Eksim merupakan suatu kondisi dimana kulit mengalami peradangan.

Penyakit kulit tersebut bisa muncul di setiap bagian tubuh.

Baca Juga: Penderita Eksim Tidak Boleh Menggunakan Cuka Apel untuk Perawatan Wajah, Mitos atau Fakta? Begini Penjelasannya

Seperti, badan, kaki, tangan, bahkan wajah.

Munculnya eksim sering kali membuat seseorang menjadi tidak nyaman.

Karena eksim bisa membuat seseorang merasa begitu gatal.

Selain itu, kulit Moms tentu saja akan menjadi tidak mulus lagi apabila terdapat eksim.

Pasalnya, penyakit kulit seperti eksim sering kali meninggalkan bekas pada permukaan kulit.

Kebanyakan orang yang menderita eksim kebanyakan langsung pergi ke dokter karena rasa gatal tak tertahankan.

Biasanya, dokter pun akan memberikan obat yang diminum ataupun salep untuk mengatasi eksim tersebut.

Baca Juga: Jangan Lagi Gunakan Lemon untuk Skincare Jika Moms Punya Eksim, Begini Akibat yang Akan Ditimbulkan

Namun, perlu Moms ketahui, eksim ternyata bisa disembuhkan dengan bermodalkan bahan alami saja.

Bahan alami yang bisa digunakan adalah daun sirsak, Moms.

Manfaat daun sirsak untuk mengatasi eksim

Daun sirsak bisa membasmi eksim dan juga bekasnya, sehingga bisa membuat kulit menjadi mulus kembali.

Nah, berikut cara mengobati eksim dengan daun sirsak melansir dari Tribunnews:

1. Siapkan beberapa lembar daun sirsak yang sudah dicuci bersih di air mengalir.

2. Kemudian, Moms bisa tumbuk daun sirsak hingga halus.

3. Bubuhkan daun sirsak ke kulit yang terkena eksim.

Baca Juga: Gangguan Infeksi pada Organ Intim hingga Eksim Bisa Mereda dengan Berendam Air Baking Soda, Perhatikan Caranya Ini!

 4. Diamkan beberapa saat sebelum membilasnya.

Agar hasilnya optimal, Moms bisa melakukan cara ini sebanyak dua kali sehari.

Dengan cara tersebut pula, Moms bisa menyembuhkam eksim tanpa harus keluar banyak uang lagi untuk pergi ke dokter.

Selamat mencoba, Moms!