Cara Menghilangkan Kerutan di Tangan dalam Waktu 15 Menit, Modalnya Cuma Susu yang Digunakan Seperti Ini

By Shinta Dwi Ayu, Senin, 27 Desember 2021 | 07:00 WIB
Cara menghilangkan kerutan di tangan. (Freepik)

Nakita.id - Moms wajib coba hari ini juga, begini cara menghilangkan kerutan di tangan dalam waktu cepat.

Tanda penuaan seperti kerutan bukan hanya bisa muncul di wajah.

Tapi juga bisa muncul di bagian tubuh lainnya seperti tangan ataupun leher.

Kerutan di tangan lebih sering membuat banyak orang malu karena terlihat begitu nyata.

Baca Juga: Resep Masker Wajah Alami dari Kulit Buah dan Sayuran, Hasilnya Dijamin Makin Glowing hingga Bebas Kerutan

Tak heran bila banyak sekali orang yang merasa malu apabila tangannya sudah mulai keriput.

Sebenarnya, selain faktor usia ada penyebab lain yang membuat tangan terdapat kerutan.

Kerutan di tangan bisa disebabkan karena paparan sinar matahari juga.

Paparan sinar matahari yang berlebih bisa merusak kulit tangan menjadi kering dan berkerut.

Menyebalkannya lagi, menghilangkan kerutan di tangan tidak semudah yang dibayangkan.

Perawatan mahal sekalipun tidak akan menjamin bahwa keriput di tangan akan hilang.

Namun, Moms tak perlu khawatir karena ada bahan alami yang bisa digunakan untuk menghilangkan keriput di tangan.

Baca Juga: Tahan Dulu Niatan untuk Perawatan, Lebih Baik Coba Pakai Alpukat untuk Hempas Kerutan di Wajah, Dijamin Nggak Ada Lagi yang Ejek Wajahmu Tua!

Salah satu bahan alami yang bisa digunakan adalah susu, Moms.

Manfaat susu.

Melansir dari Tribunnews, susu memiliki kandungan kelembaban yang tinggi.

Selain itu, susu juga kaya akan kandungan antioksidan, dan asam lemak esensial.

Cara menghilangkan kerutan di tangan dengan segelas susu juga caranya sangat mudah.

Moms cukup sediakan satu gelas susu yang dituang ke dalam mangkuk.

Kemudian rendamlah tangan ke dalam mangkuk tersebut.

Baca Juga: Tanpa Perawatan Mahal, Kerutan di Sekitar Mata Ternyata Bisa Perlahan Dihilangkan dengan Bahan yang Dibeli di Pasar Ini

Dengan begitu, kerutan di tangan pun akan memudar dan kembali kencang.

Sehingga Moms tak perlu lagi melakukan perawatan mahal untuk sekadar menghilangkan kerutan di tangan.

Bagaimana, mudah sekali bukan Moms? Jangan lupa untuk mencoba di rumah ya.