Ibu hamil yang sering mengonsumsi kafein hanya akan menimbulkan gangguan kesehatan, bahkan komplikasi.
Sebaiknya hindari kafein yang menjadi penyebab aktifnya pergerakan janin di dalam perut sebelum terlambat.
Jika Moms masih merasa bahwa janin mungkin terlalu banyak bergerak, bicarakan dengan bidan atau dokter tentang penyebab janin terlalu aktif bergerak.
Moms mungkin akan diminta untuk mencatat kapan anak dalam kandungan bergerak dan apa yang telah Moms lakukan, sehingga ia dapat melihat apakah ada alasan untuk kegiatan tersebut.
Jika memang terdapat masalah, dokter mungkin akan menawarkan pemindaian ultrasound tambahan untuk memeriksa apakah semuanya baik-baik saja dengan calon bayi kita.
Maka dari itu Moms wajib sekali memperhatikan apa yang dikonsumsi saat kita sedang hamil, ya Moms.
Baca Juga: Janin Aktif Bergerak