Karir Mendunia, Pendidikan 5 Artis Bollywood ini Hanya Sebatas SMA

By Kirana Riyantika, Minggu, 18 Maret 2018 | 11:06 WIB
Karir Mendunia, Pendidikan 5 Artis Bollywood ini Hanya Sampai SMA (Kolase/Nakita.id)

Nakita.id – Artis dan aktor Bollywood dikenal memiliki bakat dan kemampuan luar biasa dalam berakting.

Beberapa orang menganggap bahwa mereka memang ditakdirkan menjadi pemain film sejak lahir.

Berkat kerja kerasnya dalam industri film, artis Bollywood mendapatkan kesuksesan yang membawanya kepada kekayaan yang melimpah.

BACA JUGA: 5 Artis Bollywood ini Putuskan Tidak Menikah, No. 2 Sampai Meninggal

Meski sukses di dunia hiburan, siapa sangka ternyata beberapa artis Bollywood ini mengesampingkan pendidikannya.

Siapakah dia? Berikut ulasannya dilansir dari bollywoodpapa.com.

1. Salman Khan

Salman Khan

Aktor yang masih lajang di usia 52 tahun ini dikenal sebagai artis Bollywood dengan bayaran yang fantastis.

Namun, siapa sangka bahwa ia hanyalah lulusan SMA. Sebenarnya, ia pernah mengenyam pendidikan di Sekolah Tinggi Stanislaus Bandra.

Namun, ia keluar pada tahun kedua karena tidak bisa membagi waktu antara kuliah dengan syuting.