Mengatasi Asam Urat yang Kambuh dengan Pengobatan Rumahan, Coba Racik Minuman Herbal dari Bahan-bahan Alami Ini

By Kintan Nabila, Kamis, 30 Desember 2021 | 11:14 WIB
Mengatasi asam urat yang kambuh dengan minuman herbal (Freepik.com)

Nakita.id - Penyakit asam urat yang sering kambuh tentunya sangat menyiksa.

Penyakit ini ditandai dengan munculnya rasa nyeri yang luar biasa, serta muncul bengkak dan kemerahan pada persendian.

Disamping minum obat dokter, Moms bisa mengatasi nyeri asam urat dengan pengobatan rumahan.

Caranya dengan membuat racikan minuman herbal dari bahan alami.

Melansir dari GridHEALTH, berikut ini minuman herbal untuk mengobati asam urat.

Baca Juga: Manfaat Minum Air Rebusan Kumis Kucing Memang Luar Biasa, Bisa Bantu Atasi Asam Urat hingga Diabetes

1. Lemon dan kunyit

Lemon dan kunyit dapat membantu menurunkan kadar asam urat di dalam tubuh.

Cara membuatnya mudah, pertama peras setengah buah lemon, lalu tambahkan air hangat.

Tambahkan dua sendok teh kunyit bubuk dan satu sendok teh cuka apel, lalu aduk dan minum 2-3 kali sehari.