Nakita.id - Keretakan rumah tangga Kalina Ocktaranny dan Vicky Prasetyo kini sedang tuai sorotan.
Diketahui pasangan Kalina Ocktaranny dan Vicky Prasetyo sudah bercerai sejak Desember 2021.
Padahal keduanya baru saja resmi menikah pada Desember 2019.
Saat ini Kalina sudah tak lagi tinggal dengan Vicky, tapi nampaknya imbas dari perceraian itu menyeret mantan mertua Deddy Corbuzier.
Ya, baru saja Kalina Ocktaranny terlihat geram hingga menumpahkan kekesalannya di akun Instagram pribadinya pada Selasa (18/01).
Dari keterangan Kalina, Vicky Prasetyo ternyata sempat meminta izin untuk bertemu mantan ibu mertua.
Tapi Kalina sendiri menjelaskan bahwa Vicky datang hanya untuk membuat konten.
Bahkan mantan istri Deddy Corbuzier itu menyinggung soal drama yang dibuat Vicky Prasetyo saat keduanya menikah.
Waduh, sebenarnya apa yang terjadi?
Sejak mengumumkan perceraian, Vicky Prasetyo memberikan klarifikasi soal perpisahannya dengan Kalina.
Begitu juga dengan Kalina, ia memberikan klarifikasi pada publik soal perceraiannya dengan Vicky.