Moms Wajib Mengetahui Denyut Jantung Bayi Normal, Agar Anak Tidak Mengalami Aritmia

By Debora Julianti, Kamis, 3 Februari 2022 | 13:57 WIB
Moms wajib mengetahui denyut jantung normal pada bayi (freepik)

Nakita.id – Moms saat bayi baru lahir, kita kerap kali hanya memperhatikan fisik luar pada bayi tersebut.

Beberapa diantara kita kerap kali tidak mengetahui atau mungkin abai terhadap kesehatan pada tubuh anak.

Moms mengetahui denyut jantung normal pada bayi merupakan hal penting, yang harus Moms ketahui.

Bayi yang baru lahir rentan mengalami penyakit yang bernama aritmia yang merupakan kelainan denyut jantung atau nadi.

Hal ini tentu harus Moms ketahui sedini mungkin agar dapat mengatasi dengan cepat.

Pada dasarnya Moms harus mengetahui terlebih dahulu cara yang tepat untuk mengukur denyut nadi yang normal pada bayi.

Mengukur denyut jantung atau denyut nadi merupakan salah satu parameter yang paling penting untuk menilai apakah bayi sehat atau tidak.

Apalagi, terjadi perubahan sirkulasi pernapasan serta denyut jantung dari dalam kandungan ke dunia luar.

Terdapat beberapa metode yang biasanya dilakukan oleh dokter untuk menilai denyut jantung pada bayi normal atau tidak.

 Baca Juga: Perkembangan Janin Bulan 7 : Denyut Jantung Normalnya Berdetak 120-160 Per Menit

Melansir dari Parenting, berikut cara dan denyut jantung atau nadi yang normal pada bayi yang harus Moms ketahui.

Yang pertama dokter akan menggunakan alat elektrokardiogram (EKG) untuk mengetahui denyut jantung pada bayi.