Cara Menghilangkan Noda Kopi pada Pakaian Ternyata Bisa Dilakukan Hanya Bermodalkan Cuka, Para Ibu Rumah Tangga Dijamin Syok Lihat Hasilnya

By Shannon Leonette, Selasa, 15 Februari 2022 | 17:18 WIB
Cara membersihkan noda kopi pada pakaian dengan cuka. (pexels.com/Alexandria Baldridge)

Nakita.id - Banyak orang senang memulai harinya dengan minum secangkir kopi.

Bagaimana tidak? Minum kopi di pagi hari dipercaya bisa meningkatkan semangat untuk beraktivitas.

Akan tetapi, hampir semua orang tak bisa menghindari adanya tetesan atau tumpahan kopi pada pakaian.

Apalagi, kalau noda kopi tersebut menempel pada pakaian baru atau favorit yang akan membuat Moms sangat risi.

Karena, sedikit noda kopi saja bisa merusak penampilan dan menurunkan percaya diri.

Akan tetapi, Moms tak perlu khawatir lagi setelah ini!

Moms bisa memanfaatkan beberapa bahan alami yang ada di dapur rumah, yaitu cuka!

Lantas, bagaimana cara menggunakan cuka untuk menghilangkan noda kopi pada pakaian?

Melansir Better Homes & Gardens, berikut adalah caranya.

Baca Juga: Tak Disangka Semudah Ini Menghilangkan Noda Kopi atau Teh pada Pakaian dan Karpet, Bisa Langsung Praktek di Rumah Nih

Hingga saat ini, masih banyak orang yang salah menghilangkan noda kopi pada pakaian.

Salah satunya adalah dengan memasukkan pakaian ke dalam mesin pengering sampai noda kopi benar-benar hilang.