Sebaiknya Jangan Moms Lakukan, Menyusui Sambil Tiduran Dapat Menyebabkan Infeksi Pada Telinga Bayi

By Debora Julianti, Kamis, 17 Februari 2022 | 08:07 WIB
menyusui sambil tiduran dapat menyebabkan bahaya pada bayi (freepik)

Nakita.id – Moms menyusui merupakan hal yang penting kita lakukan setelah melahirkan.

Menyusui walaupun terasa berat bagi beberapa Moms karena baru pertama kali, nyatanya ini merupakan kegiatan yang sangat baik untuk membangun bonding Moms dan bayi.

Saat menyusui Moms mungkin merasa lelah, karena bisa dilakukan kapan saja saat bayi haus.

Bahkan selain itu juga ada beberapa Moms yang melakukan pumping untuk membuat stok jika ASI Moms kurang atau bahkan sedang tidak keluar.

Hal ini tentu sangat melelahkan untuk Moms.

Maka dari itu beberapa Moms menyusui bayi dengan posisi tiduran.

Namun siapa sangka Moms, jika menyusui dalam posisi tiduran ternyata dapat berbahaya kepada bayi nantinya.

Kondisi ini dapat membuat bayi sulit bernapas bahkan bisa berakhir kematian pada bayi.

Melansir dari Kompas, berikut beberapa bahaya yang bisa terjadi jika Moms menyusui bayi sambil tiduran.

Baca Juga: MENYUSUI SAMBIL TIDURAN

1. Pernapasan Tersumbat

Posisi yang baik saat menyusui adalah dengan memegang payudara Moms sambil melihat apakah puting masuk ke dalam mulut bayi secara sempurna atau tidak.