Anak Sambung Bak Sudah Muak dengan Kebohongan Doddy Sudrajat, Chika Mencak-mencak Dituding Munafik Usai Ungkap Fakta Tudingan Pilih Kasih

By Diah Puspita Ningrum, Jumat, 18 Februari 2022 | 14:30 WIB
Chika bongkar borok Doddy Sudrajat (Instagram/ @doddysoedrajat_1)

Nakita.id - Doddy Sudrajat kembali membuat kehebohan karena dituding pilih kasih.

Belum lama ini, publik menyoroti barang yang digunakan oleh Chika dan Mayang.

Pasalnya, Chika memiliki ponsel yang lebih bagus ketimbang Mayang.

Saat muncul, Mayang dan Chika sama-sama menenteng ponsel merek iPhone, padahal sebelumnya Mayang sempat menunjukkan kalau ia memakai Android.

Sepertinya mereka sengaja membawa handphone karena akan bermain games dengan para host.

Di mana mereka akan bermain acak kata dan mencari kata tersebut di aplikasi chat mereka.

Yang jadi sorotan adalah ternyata Chika memakai iPhone 13 sementara Mayang sendiri memakai iPhone 8+.

Dari perbedaan itu, Chika langsung dituding mendapat lebih banyak uang asuransi Vanessa yang didapat Doddy dan dikuasai Puput.

Namun kini anak tiri Doddy Sudrajat itu bak menyerang ayah sambungnya sendiri.

Baca Juga: Sungguh Bikin Ngelus Dada! Ayahnya Meninggal Dunia Hari Ini, Doddy Sudrajat Justru Pilih Otak-atik Handphone Lakukan Hal Nyeleneh di Samping Jenazah Kakek Vanessa Angel, 'Tetep Eksis Ya Lagi Berduka'

Melalui akun instagramnya, Chika mengatakan HP barunya dibelikan sang ayah kandung, bukan Doddy Sudrajat.

"Chika siapa yg beli HP lo, papa kandung apa daddy?" tanya salah seorang netizen.