Dijamin Dapur Bersih Bebas Kecoak, Caranya Cukup Gunakan Racikan Murah Meriah Lada dan Bawang Putih Saja, Ini Tipsnya

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 19 Februari 2022 | 16:45 WIB
Cara membasmi kecoak dari dapur rumah (Pexels.com/Erik Karits)

Nakita.id - Kecoak menjadi salah satu binatang paling mengganggu di rumah.

Hewan ini kerap muncul di tempat-tempat yang kurang bersih.

Sisa makanan di dapur atau ruang makan juga kerap memancing kehadiran kecoak.

Selain menjijikkan, kecoak berpotensi membawa penyakit.

Apalagi untuk kalian yang memiliki alergi tertentu.

Kecoak terbilang hama yang susah disingkirkan.

Pasalnya, di siang hari kecoak lebih banyak sembunyi di celah-celah rumah.

Hewan ini sering keluar di malam hari dan bisa menyebabkan kecemasan bagi Moms yang tidak suka kecoak.

Belum lagi, kecoak biasa meninggalkan kotoran atau bahkan mengotori perabot dengan telur mereka.

Baca Juga: Pantas Saja Mertua Sehat di Usia Tua, Rahasianya Ternyata Cuma Panggang Bawang Putih dan Semakin Hari Rasakan Hal Tak Terduga Ini

Melansir dari Pest Tips, Moms bisa menghilangkan kecoak dari dapur rumah hanya dengan menggunakan bahan yang murah meriah.

Untuk mengusir kecoak dari rumah secara permanen, coba andalkan bawang-bawangan.

Moms bisa menggunakan campuran bawang merah dan bawang putih.

Dan satu lagi yang tidak boleh ketinggalan yaitu bubuk lada.

Tiga campuran bumbu dapur ini tidak kalah dari cairan semprotan pembasmi serangga.

Cara untuk membuatnya pun gampang banget, Moms.

Simak cara membuat racikan pembasmi kecoak berikut ini!

1. Siapkan bahan-bahan (bawang merah, bawang putih, lada)

2. Kupas bawang merah dan bawang putih

 Baca Juga: Dijamin Satu Indonesia Tak Menyangka, Penyakit Mematikan Ini Takkan Bersarang di Tubuh Asal Rajin Makan Bawang Putih

3. Siapkan segelas air putih kemudian larutkan lada

4. Masukkan bawang merah dan bawang putih ke dalam air yang sudah dicampur bubuk lada

5. Taburkan larutan tersebut ke ruangan-ruangan di rumah yang sering jadi tempat keluarnya kecoak

Kecoak sangat membenci aroma bawang-bawangan, Moms.

Jadi, dalam sekejap saja dipastikan kecoak ogah mampir ke rumah Moms lagi.

Lakukan hal ini dengan rutin agar dapur dan rumah benar-benar bersih.

Jangan lupa Moms juga harus menjaga kebersihan dengan tidak meninggalkan sisa makanan.

Tutup juga celah-celah yang kemungkinan akan menjadi tempat persembunyian kecoak.

Selamat mencoba, Moms!

Baca Juga: Badan Sering Merasa Pegal dan Nyeri Jangan Langsung Minum Obat, Cukup Konsumsi Kunyit Hingga Bawang Putih Efeknya Bakalan Terasa Dalam Hitungan Menit