Selalu Disarankan Mertua, Ternyata Mengatasi Rambut Ketombe Bisa Dilakukan dengan Jeruk Nipis Saja Selama 30 Menit

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Minggu, 20 Februari 2022 | 17:15 WIB
Mengatasi ketombe dengan jeruk nipis (freepik.com)

Nakita.id - Apakah Moms mengalami masalah rambut ketombe?

Jika iya, Moms pasti cukup kesulitan mengatasinya bukan?

Masalah rambut ketombe memang sulit diatasi.

Apalagi jika ketombe tersebut sudah lama bersarang di kulit kepala.

Pada dasarnya, ada beberapa penyebab yang menyebabkan munculnya ketombe.

Mengutip dari WebMD, beberapa penyebab munculnya ketombe mulai dari stres, kulit kepala yang kotor, dan lain sebagianya.

Tetapi ke salon untuk melakukan perawatan menghilangkan ketombe tentu membutuhkan biaya lebih.

Oleh sebab itu, Moms sebainya mencari alternatif lain yang lebih hemat.

Beberapa bahan alami yang bisa dimanfaatkan mengatasi ketombe misalnya jeruk nipis.

Baca Juga: Pantas Saja Mertua Punya Rambut Hitam Alami Meski Sudah Berusia Senja, Rahasianya Ternyata Cuma Pakai Kembang Sepatu Seperti Ini

Jeruk nipis mampu mengatasi masalah ketombe bahkan mengatasi masalah rambut lainnya.

Melansir dari Healthline, jeruk nipis juga mampu mengatasi kulit kepala yang berminyak, eksim, dan aroma tak sedap pada rambut.