Untung Dikasih Tahu Mertua, Begini Cara Menghilangkan Jerawat Punggung Hanya dengan Bawang Putih

By Shinta Dwi Ayu, Kamis, 3 Maret 2022 | 15:19 WIB
Cara menghilangkan jerawat punggung. (Freepik)

Nakita.id - Para Moms wajib tahu, begini cara menghilangkan jerawat punggung dengan bawang putih.

Bawang putih merupakan salah satu bumbu andalan yang kerap kali digunakan ketika masak.

Aroma dari bawang putih yang kuat dan harum dipercaya bisa membuat makanan menjadi sedap.

Selain diandalkan untuk membuat makanan sedap, bawang putih juga kerap diolah menjadi obat tradisional.

Kandungan yang ada di bawang putih ampuh menyembuhkan berbagai penyakit.

Seperti, flu, tekanan darah tinggi, diabetes, dan lainnya.

Bawang putih juga ampuh untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Selain itu, bawang putih juga ampuh untuk menyembuhkan berbagai masalah yang ada di kulit.

Salah satunya adalah jerawat yang membandal Moms.

Baca Juga: Cara Mengatasi Jerawat Punggung dengan 3 Bahan Rumahan

Jerawat bukan hanya dapat muncul di wajah, melainkan juga di punggung.

Penyebab jerawat punggung bisa karena tubuh yang berkeringat kemudian tidak segera dibersihkan.

Jerawat punggung bisa muncul dengan mudah apabila Moms kerap menggunakan pakaian-pakaian yang ketat.

Meski cenderung tidak kelihatan, jerawat punggung kerap membuat seseorang menjadi malu.

Terutama bagi Moms yang sudah memiliki suami tentu saja akan malu karena punggungnya tidak mulus.

Meski begitu, Moms tak perlu khawatir! Jerawat punggung bisa saja dihilangkan dengan mudah hanya dengan bawang putih.

Manfaat bawang putih untuk hilangkan jerawat punggung.

Melansir dari Tribunnews, bawang putih memiliki sifat antioksidan dan anti inflamasi.

Kedua kandungan tersebut ampuh untuk membantu mengurangi jerawat serta peradangan dan juga rasa sakit yang disebabkan olehnya.

Nah, berikut cara menghilangkan jerawat punggung dengan bawang putih:

Baca Juga: Moms, Lakukan Hal Ini di Rumah untuk Menghilangkan Jerawat Punggung!

1. Siapkan beberapa siung bawang putih yang sudah dikupas

2. Kemudian, cuci bersih bawang putih tersebut

3. Blenderlah bawang putih sampai lembut

4. Setelah itu, oleskanlah ke punggung yang ada jerawatnya secara merata

5. Biarkan 30 menit

6. Setelah itu, bilaslah sampai bersih pakai sabun.

Untuk hasil yang optimal maka Moms bisa ulangi beberapa kali.

Pemakaian yang rutin dijamin akan lebih cepat membuat jerawat punggung hilang.

Mudah sekali kan? Selamat mencoba di rumah ya Moms.

Baca Juga: Wow! Oatmeal dan Cuka Sari Apel Ampuh Hilangkan Jerawat Punggung