Nakita.id - Memiliki bau mulut yang segar serta kesehatan mulut yang terjaga tentu jadi impian banyak orang.
Salah satu cara untuk menjaga kesehatan mulut adalah dengan rutin berkumur menggunakan obat kumur.
Memang kini banyak sekali obat kumur yang beredar di pasaran.
Namun, tahukah Moms, bila ternyata ada cara yang sangat mudah untuk membuat obat kumur.
Hanya membutuhkan bahan dapur sederhana untuk membuatnya.
Melansir Style Craze, obat kumur yang dibuat dari bahan alami juga tak kalah efektifnya dengan obat kumur yang dijual di pasaran.
Ada beberapa manfaat yang bisa Moms raih ketika menggunakan obat kumur buatan sendiri.
Yang pertama tentunya hemat biaya, sehingga Moms tidak perlu menambah anggaran belanja obat kumur.
Kedua, bebas dari bahan kimia dan bau menyengat sehingga aman digunakan setiap hari.
Baca Juga: Bolehkah Menggunakan Obat Kumur Saat Hamil? Begini Penjelasannya
Ketiga, obat kumur buatan sendiri bisa membantu menjaga kebersihan mulut.
Manfaat lain dari rutin berkumur menggunakan obat kumur buatan sendiri diantaranya: