Nakita.id - Setelah makan buah pisang, selama ini Moms pasti langsung membuang kulit pisangnya.
Baik kulit pisang maupun kulit buah lainnya, pasti kerap dianggap sebagai sampah yang akhirnya harus segera dibuang.
Tapi ternyata itu salah lho, Moms.
Kulit pisang ternyata memiliki manfaat tak terduga untuk kesehatan sekaligus kecantikan kulit.
Resep dan rahasia tersebut bahkan sudah terbukti di banyak orang yang menggunakannya.
Bahkan menurut penelitian yang diterbitkan di PubMed Central, membuktikan bahwa kulit pisang memiliki beberapa manfaat bagi kecantikan kulit.
Melansir dari Healthshots, berikut adalah manfaat kulit pisang untuk kesehatan dan kecantikan kulit.
a. Memberi perlindungan kulit dari paparan sinar matahari dan radikal bebas
b. Mencerahkan kulit
c. Meredakan iritasi
d. Mencegah garis halus