Dijamin Bikin Betah, Berikut 6 Bahan Alami sebagai Pengharum Kamar Tidur yang Bisa Moms Coba Buat di Rumah, dari Kemangi hingga Agar-agar

By Shannon Leonette, Sabtu, 2 April 2022 | 15:19 WIB
Moms bisa manfaatkan beberapa bahan alami sebagai pengharum kamar tidur berikut ini. (Pexels)

 

Nakita.id - Moms, begini cara membuat kamar tidur harum sepanjang hari.

Tentu kita tahu kalau menjaga kebersihan rumah itu sangat penting, termasuk kamar tidur.

Hal ini dilakukan agar Moms bisa melindungi orang-orang rumah dari berbagai penyakit.

Selain bersih, pastikan juga sirkulasi udara di dalam kamar tidur tetap terjaga dengan baik ya.

Pasalnya, sirkulasi udara yang baik di dalam kamar tidur akan membuat suasana di dalam kamar tidak terasa lembab dan berbau apek, bahkan dapat menjadi tempat yang nyaman untuk beristirahat.

Agar semakin nyaman untuk ditempati, tak sedikit orang yang menambahkan pengharum ruangan untuk kamar tidur.

Meski ada banyak produk pengharum kamar tidur di pasaran, Moms sebenarnya bisa membuatnya sendiri sebagai alternatif alami dan bebas dari bahan kimia.

Caranya adalah dengan memanfaatkan berbagai bahan alami sebagai pengharum kamar tidur.

Apa saja? Berikut ini selengkapnya seperti dirangkum dari Better Homes and Gardens via Kompas.

Baca Juga: Tak Perlu Lagi Beli Pengharum Ruangan, Kamar Tidur Bisa Wangi Berhari-hari Hanya dengan 1 Bahan Alami Ini

1. Lemon dan kemangi

Pertama, Moms bisa memanfaatkan lemon dan kemangi menjadi bahan alami sebagai pengharum kamar tidur.