Para Bumil Tolong Banget Jangan Sepelekan! Ini Beberapa Tanda Bahaya Berpuasa Saat Hamil, Salah Satunya Sering Mual dan Muntah

By Shannon Leonette, Minggu, 3 April 2022 | 18:41 WIB
Moms wajib tahu apa saja tanda bahaya berpuasa saat hamil. (Freepik)

Nakita.id - Para Moms wajib tahu, ternyata ini beberapa bahaya berpuasa saat hamil.

Selama bulan Ramadan, umat Muslim diwajibkan untuk melakukan ibadah puasa secara penuh.

Artinya, mereka tidak makan maupun minum dari terbitnya matahari hingga terbenamnya matahari.

Namun sebaliknya, kehadiran bulan Ramadan kerap mendatangkan kegelisahan bagi para Moms yang sedang hamil.

Pasalnya, mereka ingin sekali berpuasa tetapi takut bayi di dalam kandungannya kekurangan nutrisi.

Sebenarnya, Moms boleh saja berpuasa saat hamil asalkan kondisi baik Moms maupun bayi benar-benar sehat.

Bahkan, sudah berkonsultasi dengan dokter kandungan yang menangani Moms.

Meski begitu, Moms harus tahu apa saja tanda bahaya berpuasa saat hamil agar tidak terlalu panik.

Melansir dari Kompas, berikut ini beberapa bahayanya.

Baca Juga: Selama Ini Banyak yang Ragu, Ternyata Ini Manfaat Puasa bagi Ibu Hamil

Umumnya Moms akan merasakan bahaya selama berpuasa saat hamil muda, karena tubuh membutuhkan banyak sekali nutrisi untuk mendukung perkembangan dan pertumbuhan bayi dalam kandungan.

Berikut ini adalah beberapa tanda bahaya yang wajib Moms ketahui: