Nakita.id - Sudah saatnya Moms ketahui mengapa toko online yang Moms kelola selalu sepi.
Di masa pandemi ini, segala macam hal dilakukan melalui daring.
Pedagang juga menjadi golongan yang terdampak oleh pandemi ini yang kemudian beralih ke toko online.
Walaupun akhir-akhir ini kebijakan di masa pandemi sudah jauh lebih dilonggarkan, orang menjadi terlanjur nyaman melakukan segala macam hal melalui ponsel.
Salah satunya adalah berniaga. Tentu berniaga secara online banyak tantangannya tersendiri.
Apalagi jika kita baru masuk di salah satu marketplace perlu usaha yang banyak untuk bisa dilirik oleh banyak pengguna disitu, karena masih sepi.
Selain karena masih baru, mungkin ada beberapa hal yang menyebabkan toko online Moms sepi selalu, di antaranya:
1. Tidak memiliki informasi yang lengkap dan menarik
Foto dan deskripsi merupakan 2 hal penting untuk mendukung keberhasilan Moms berniaga secara online.
Biasanya, salah satu kunci untuk menarik pelanggan adalah memiliki deskripsi yang lengkap dan gambar yang menarik.
Coba cek lagi konten di toko online Moms, sudahkah memiliki foto yang menarik dan deskripsi yang lengkap?