Biar Enggak Malu-maluin Tamu yang Datang ke Rumah, Begini Cara Menghilangkan Noda Kopi di Cangkir dengan Bahan-bahan Alami, Coba Sekarang

By Shannon Leonette, Senin, 25 April 2022 | 16:35 WIB
Moms harus tahu bagaimana cara menghilangkan noda kopi di cangkir, baik itu berbahan porselen maupun keramik. (pexels.com/rie rosa)

Nakita.id - Apakah Moms sedang mencari cara menghilangkan noda kopi di cangkir?

Memang tak dapat dipungkiri bahwa sebagian besar orang senang minum kopi di pagi hari.

Apalagi, pengalaman minum kopi menjadi lebih menyenangkan jika menggunakan cangkir porselen atau keramik favorit.

Mungkin Moms sering menggunakan cangkir tersebut untuk menyeduh kopi setiap saat.

Sehingga, lambat laun, cangkir terlihat seperti meninggalkan noda kuning kecoklatan.

Akibatnya, penampilan cangkir tersebut menjadi kurang indah dan bisa saja membuat para tamu geli melihatnya.

Moms mungkin berpikir untuk segera membeli pengganti cangkir yang baru.

Akan tetapi, daripada merogoh kocek, Moms bisa lo menghilangkan noda kopi dari cangkir tersebut, mau itu berbahan porselen dan keramik.

Bagaimana caranya? Melansir dari Tips Bulletin via Kompas, berikut ini caranya.

Baca Juga: Biar Tidak Malu-maluin Kalau Ada Tamu ke Rumah, Bersihkan Noda Kopi dan Teh di Gelas dengan Cara Super Mudah Ini

Cara menghilangkan noda kopi dari cangkir porselen

Untuk menghilangkan noda kopi dari cangkir porselen, Moms hanya perlu menyiapkan air perasan lemon dan satu sendok makan garam.