5 Tips Mengatasi Anak Mabuk Perjalanan saat Mudik, Sering-sering Minta Anak Lihat ke Arah Luar Jendela

By Shannon Leonette, Kamis, 28 April 2022 | 18:34 WIB
Moms harus tahu beberapa tips mengatasi anak mabuk perjalanan saat mudik nanti. (Nakita.id/David)

Nakita.id - Moms dan Dads harus tahu apa saja tips mengatasi anak mabuk perjalanan saat mudik nanti.

Masa mudik lebaran sebentar lagi tiba! Moms, Dads, dan sekeluarga akan pulang ke kampung halaman untuk merayakannya bersama keluarga besar.

Maka dari itu, Moms dan Dads perlu melakukan beberapa persiapan agar perjalanan saat mudik terasa nyaman.

Mulai dari pakaian, makanan, perlengkapan mandi, hingga obat-obatan.

Meski begitu, ternyata tidak semua perjalanan saat mudik berjalan dengan mulus.

Moms mungkin sering mendapati Si Kecil yang tiba-tiba mengalami mabuk perjalanan.

Mengutip Mayo Clinic via Kompas (22/4/2022), mabuk perjalanan adalah kondisi ketika otak menerima informasi dari bagian dalam telinga, mata, dan saraf di persendian juga otot yang satu sama lain saling konflik atau tidak singkron.

Ketika seseorang khususnya anak mengalami mabuk perjalanan, dirinya bisa mengalami pusing, enek, muntah, hingga lemas.

Bahkan, bisa membuat perut terasa tidak nyaman, muncul keringat dingin, hingga hilang nafsu makan.

Baca Juga: Gak Khawatir Berjam-jam di Jalanan, Berikut Ini Rekomendasi Makanan Agar Anak Tidak Mabuk Perjalanan Mudik

Oleh karena itu, Moms dan Dads perlu mengetahui beberapa tips mengatasi anak mabuk perjalanan saat mudik.

Tanpa berlama-lama, yuk kita simak beberapa tipsnya!