Nakita.id - Moms, berikut ini beberapa manfaat es batu untuk kebutuhan rumah tangga.
Moms tentu sering menggunakan banyak es batu di rumah.
Bagaimana tidak? Es batu kerap digunakan banyak orang ke dalam minuman untuk memberikan rasa dingin atau segar.
Namun, percaya atau tidak? Es batu ternyata juga bisa Moms manfaatkan untuk kebutuhan rumah tangga, Moms.
Lantas, bagaimana cara memanfaatkan es batu itu sendiri untuk kebutuhan rumah tangga?
Dilansir dari Family Handyman, berikut ini empat manfaat es batu untuk kebutuhan rumah tangga.
1. Menghilangkan bau dari saluran pembuangan
Pertama, Moms bisa manfaatkan es batu untuk menghilangkan bau pada saluran pembuangan, khususnya pada wastafel dapur.
Caranya, cukup masukkan bongkahan es batu ke lubang wastafel, lalu tuang air panas agar es mengalir ke pipa.
2. Menghilangkan bekas lekukan pada karpet
Manfaat es batu untuk kebutuhan rumah tangga berikutnya adalah menghilangkan bekas lekukan pada karpet akibat furnitur.