Gak Usah Khawatir Lagi Kalau Wajah Bengkak Setelah Bangun Tidur, Cukup Cuci Muka Dengan Cara Seperti Ini Hingga Oleskan Buah Masalah Langsung Teratasi

By Syifa Amalia, Selasa, 10 Mei 2022 | 07:00 WIB
Meredakan wajah bengkak saat bangun tidur. (Pexels.com)

Nakita.id – Setelah semalaman terlelap, banyak orang akan terkejut mendapati dirinya saat bangun tidur.

Mungkin Moms salah satunya yang ikut terkejut ketika berkaca sesaat setelah bangun pagi.

Entah itu rambut yang mengembang seperti singa bahkan kondisi wajah yang sedikit membengkak, berair dan berkantung mata.

Tentu hal ini menganggu dapat menganggu penampilan dan merusak mood di pagi hari.

Ada banyak alasan mengapa wajah bengkak setelah bangun tidur dapat terjadi.

Diantaranya bisa disebabkan oeh stres yang melanda, alergi maupun penyebab lain.

Apapun yang menengarai hal ini tentu Moms ingin segera menghilangkannya dengan cepat.

Apa saja ya ya kira-kira yang perlu dilakukan untuk meredakan wajah bengkak.

Melansir dari Kompas.com, pakar kecantikan Liv Contreras dari Lashfully Salon di Amerika Serikat, memiliki beberapa tips untuk mencegah wajah bengkak setelah bangun tidur.

Baca Juga: Kebiasaan di Pagi Hari Ini Bisa Mengubah Hidup, Mulai Sekarang Lakukan Ini untuk Dapatkan Kulit Glowing Tanpa Perawatan Mahal

Periksa tempat tidur

Jika Moms ingin mengetahui mengapa wajah bengkak, maka perlu menelusuri apa saja seluruh perlengkapan tidur kita.

Salah satunya yang mungkin menjadi penyebab adalah menggunakan perlengkapan tidur yang terbuat dari bulu.

Bulu-bulu di tempat tidur bisa membuat kita alergi.

Lebih parahnya lagi, bisa menginfeksi mata dan membuatnya jadi merah di pagi hari.

Jangan cuci muka di shower

Membasuh muka yang sudah bengkak di pagi hari, mungkin paling enak langsung mengenai wajah dengan air hangat di shower.

Namun, Liv menyarankan untuk tidak melakukan hal ini.

Sebaliknya, lebih baik untuk mencuci muka di wastafel dengan menggunakan air dingin.

Baca Juga: Bikinnya Gampang Cuma 5 Menit Langsung Jadi! Begini Cara Mengatasi Flek Hitam Pakai Masker Wajah Alami dari Tepung Terigu

Gunakan masker

Mengurangi bengkak di wajah dapat diatasi dengan mengaplikasikan masker mata dan masker wajah.

Setelah membasuh muka dengan air dingin, tempelkan masker sambil bersantai sebentar.

Oleskan potongan buah

Meletakkan potongan buah di wajah juga dapat meredakan bengkak di wajah.

Jika Moms punya waktu luang, sebaiknya gunakan aneka buah-buahan dan letakkan di wajah.

Caranya dengan potong buah sampai ukuran kecil, kemudian bungkus dengan menggunakan tisu wajah.

Buah-buahan yang dipakai pun bisa bermacam-macam, misalnya strawberry, pisang, apel, anggur dan lain-lainnya.

Nah, itu dia Moms cara-cara yang bisa dilakukan untuk meredakan wajah bengkak. Baca Juga: Rela Beli Krim Mahal Padahal Solusinya Ada di Dapur, Gunakan Bahan-bahan Ini untuk Menghilangkan Bekas Jerawat Membandel di Wajah