Warna Tas Kulit Sudah Pudar Bukan Masalah Besar, Lakukan Perawatan Seperti Ini untuk Mengembalikan Tampilan Tas Kesayangan Seperti Baru Lagi

By Syifa Amalia, Selasa, 17 Mei 2022 | 21:15 WIB
Cara mengembalikan warna tas kulit yang pudar (Nakita.id/Syifa)

Nakita.id – Sekalipun tas kulit tergolong awet, namun perawatannya memerlukan perhatian khusus.

Tidak seperti tas berbahan kain lainya, tas kulit tidak terlalu bersahabat baik dengan sinar matahari.

Ya, paparan sinar matahari terlalu lama dapat menyebabkan pemudaran yang tidak merata.

Sinar ultraviolet matahari dapat merusak warna asli tas kulit dan dapat mencerahkan area tertentu.

Tidak hanya itu, pemudaran tas kulit dapat juga disebabkan oleh alasan lain seperti air dan kelembapan, kurangnya perawatan, penggunaan produk yang tidak sesuai, dan kerusakan pada tas itu sendiri.

Pemudaran tas kulit ini berlaku untuk semua jenis tas kulit, termasuk ransel kulit, dompet kulit, tas kerja kulit, dan banyak lainnya.

Penting juga untuk dicatat bahwa kulit dapat memudar secara berbeda, tergantung pada jenis kulit tas.

Misalnya, kulit semi-anilin dan anilin sering kali lebih mudah dan cepat memudar dibandingkan dengan kulit dengan lapisan atas, karena tidak memiliki pigmen pelindung.

Namun, terlepas dari jenis kulit tas yang Moms miliki, harus selalu memastikan untuk merawatnya dengan baik, sehingga pemudaran dini dapat dihindari.

Baca Juga: Tolong Jangan Lagi Simpan Sembarangan, Begini Cara Menyimpan Tas Kulit atau Sepatu Kulit Biar Awet

Untungnya, Moms dapat dengan mudah mengatasi pemudaran warna pada tas kulit.

Melansir dari Leather Skill, berikut cara mengembalikan warna tas kulit yang telah memudar.