Modalnya Cuma Kulit Pisang dan Bawang Putih! Begini Cara Menghilangkan Tahi Lalat dan Kutil Tanpa Harus Operasi

By Kintan Nabila, Jumat, 20 Mei 2022 | 21:00 WIB
Cara menghilangkan tahi lalat dengan bahan alami (Nakita.id/Kintan)

Nakita.id - Tahi lalat dan kutil (papilloma) sangat menganggu penampilan.

Kondisi ini memang tidak menimbulkan rasa sakit, namun tidak nyaman dilihat. 

Biasanya tahi lalat atau kutil terdapat pada hidung, leher, wajah, dada, ketiak atau paha bagian dalam.

Untuk menghilangkannya, ada perawatan yang aman dan efektif selain dengan prosedur operasi.

Melansir dari Bollywoodshaadis, begini cara menghilangkan tahi lalat dan kutil dengan bahan alami.

1. Kulit pisang

Kulit pisang sebaiknya jangan dibuang, ternyata manfaatnya bisa menghilangkan tahi lalat dan kutil.

Caranya tempelkan kulit pisang di area kulit yang terdapat tahi lalat dan kutil.

Tempelkan kulit pisang semalaman, lalu bilas sisanya di pagi hari, ulangi dengan rutin sampai tahi lakat dan kutil hilang.

Baca Juga: Dijamin Ampuh dan Murah, Begini Cara Menghilangkan Tahi Lalat dengan Garam dan juga Nanas

2. Bawang putih

Bumbu dapur yang satu ini juga bisa membantu menghilangkan tahi lalat dan kutil.