Nakita.id - Dijamin ampuh, begini cara hilangkan bau tak sedap pada wastafel di rumah.
Wastafel merupakan salah satu fasilitas yang kerap kali berada di kebanyakan rumah.
Biasanya, wastafel digunakan untuk mencuci tangan.
Namun, ada juga orang yang justru menggunakan wastafel untuk mencuci piring.
Mencuci piring di wastafel memang lebih nyaman dan mudah.
Namun yang kerap jadi permasalahan adalah ketika digunakan untuk mencuci piring, wastafel berpotensi mengeluarkan bau tak sedap.
Bau tak sedap pada wastafel tentu saja akan menganggu kenyamanan rumah.
Hal tersebut bisa terjadi karena banyaknya sampah bekas sisa makanan yang mengendap di dalam wastafel.
Misalnya, seperti sisa butiran nasi yang biasanya menumpuk di dalam saluran wastafel.
Semakin menumpuk maka bau yang akan dikeluarkan wastafel pun akan menyengat.
Kemudian, wastafel juga akan berpotensi mengalami mampat.