Nakita.id – Setiap orang memiliki preferensi masing-masing soal mencuci.
Ada yang memilih untuk memakai bantuan mesin cuci maupun mencuci manual dengan tangan.
Terkait pemilihan sabun pun, terbagi lagi mereka yang memilih sabun cair dan sebagian lagi mereka yang lebih menyukai sabun bubuk.
Pekerjaan sederhana yang mungkin Moms tidak perlu berpikir dua kali lagi saat mengerjakannya.
Meski demikian, disaat yang bersamaan, mencuci dapat menjadi pekerjaan yang membutuhkan kehati-hatian khusus, Moms.
Pasalnya, beberapa jenis kain mungkin perlu mendapat perlakuan yang berbeda untuk menjaganya supaya tetap bagus.
Belum lagi, jika menghadapi noda membandel yang sering kali menempel baik noda minyak, makanan, cat, atau tumpahan lainnya.
Seiring banyaknya tips-tips mencuci, beredal pula mitos seputar mencuci yang banyak dipercaya.
Padahal, belum tahu mitos tersebut membawa dampak baik atau justru sebaliknya.
Nah, supaya Moms bisa memilah informasi yang selama ini beredar, berikut beberapa mitos seputar mencuci dan kebenarannya seperti dilansir dari Reader’s Digest Asia.
Semakin banyak deterjen pakaian lebih besar