Nakita.id - Publik beberapa waktu lalu dikejutkan dengan meninggalnya penyanyi terkenal asal India bernama Krishnakumar Kunnath atau biasa disapa KK pada Selasa (31/5) malam.
Penyanyi KK meninggal dunia karena serangan jantung sesaat setelah menyelesaikan konsernya di Kolkata Selatan.
Kematian penyanyi KK bisa dibilang mendadak.
Sebab, sebelumnya tidak ditemukan tanda bila penyanyi KK alami sakit parah.
Melansir Bollywoodshaadis, terungkap bila penyanyi KK sempat menunjukkan gejala penyakit jantung.
Itu terjadi ketika sebelum konser berlangsung, di mana KK berkeringat berlebih padahal berada di ruangan ber-AC.
Tak berapa lama kemudian KK pingsan di hotel lalu meninggal dunia.
Melansir Healthline, salah satu gejala penyakit jantung adalah bekeringat berlebih dari biasanya, terutama saat sedang tidak aktif bergerak atau ketika cuaca tidak panas.
Berkeringat berlebih di pagi, siang, dan malam hari bisa jadi tanda peringatan dini masalah jantung.
Berkeringat berlebih terjadi dikarenakan jantung bekerja keras memompa darah.
Jantung bekerja keras memompa darah bisa dikarenakan arteri tersumbat atau lain hal.