Nakita.id - Pergi ke salon jadi pilihan para wanita agar rambut terlihat berkilau.
Tak hanya menggunting rambut, banyak wanita yang rela pergi ke salon hanya untuk sekadar mencuci rambut.
Hal ini kerap dilakukan, lantaran ingin mendapat perawatan terbaik untuk rambut agar tetap sehat.
Namun sebenarnya, rambut yang sehat tak harus selalu mendapat perawatan di salon saja lo, Moms.
Di rumah pun, Moms juga bisa membuat rambut sehat berkilau. Tanpa harus merogoh kocek mahal, Moms bisa memanfaatkan bahan-bahan dapur untuk membuat rambut seperti perawatan di salon.
Salah satunya dengan cara menambahkan garam ke sampo saat keramas.
Mungkin Moms masih asing mengetahui cara ini. Namun, Moms harus tahu, jika penambahan garam ke sampo saat keramas bisa membuat rambut terlihat seperti habis perawatan di salon, lo.
Karena sejatinya, garam bermanfaat untuk menjaga kesehatan rambut hingga mengatasi beberapa masalah kulit kepala.
Ada sederet manfaat lain yang bisa Moms rasakan saat menambahkan garam ke sampo ketika keramas. Berikut penjelasannya yang dilansir dari Sajian Sedap:
Mencegah dan menghentikan kerontokan rambut
Tak perlu lakukan perawatan mahal untuk mencegah atau menghentikan kerontokan rambut.